HUT RI KE 79
Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di SMP kartini 2 Batam

By Prihono 20 Agu 2024, 08:09:06 WIB Perayaan Hari Besar
HUT RI KE 79

Menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia di SMP kartini 2 Batam

Momentum hari kemerdekaan HUT RI ke-79 pada Agustus 2024 menjadi hari penting bagi seluruh masyarakat Indonesia.

Tidak hanya memperingati hari kemerdekaan saja, momen ini selalu dihiasi dengan berbagai acara dan lomba.

Berbagai macam perlombaan yang selalu ada di setiap tahun pada HUT RI atau hari kemerdekaan, seperti tarik tambang, panjat pinang, lari kelereng, makan kerupuk, dan masih banyak lagi.

Momentum HUT RI yang ke-79 ini juga disambut dengan antusias oleh seluruh rakyat Indonesia. Contohnya seluruh warga SMP Kartini 2 Batam yang juga antusias menyambut HUT RI ke-79 dengan berbagai kegiatan lomba.

Kategori lomba dan permainan yang diadakan oleh  SMP Kartini 2 Batam di antara seperti lomba futsal laki-laki memakai daster, pecah balon, estafet tepung, estafet kardus, baris berbaris memakai penutup mata, memindahkan bola kedalam gelas beregu, lari kelereng, memasukkan pensil kedalam botol beregu, dan caretepilar dengan balon beregu.

Adapun lomba dilaksanakan di lapangan SMP Kartini2 Batam, sejak tanggal 15 Agustus 2024.

Menariknya lomba inin juga diikuti oleh seluruh bapak/ibu guru dan karyawan, sehingga selain menghibur juga mengundang gelak tawa.

Hal ini dilakukan panitia untuk memeriahkan dan mengikutsertakan semua warga sekolah dalam memperingati hari  kemerdekaan.




Video Terkait:


Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment